DAFTAR LENGKAP ARTIKEL SyahidaComputer

Saat ini flashdisk masih menjadi salah satu penyimpanan data favorit yang masih digunakan oleh pengguna computer. Bahkan kapasitas flashdisk saat ini bisa mencapai satuan Terabite, namun dengan harga yang lumayan mahal. Dengan demikian kecenderungan user menyimpandata di flashdisk adalah sangat besar, terutama data-data yang dianggap penting dan rahasia.

Keberadaan data dalam flashdisk ini juga sangat perlu untuk dijaga agar kerahasiaannya dapat terjamin. Salah satu cara untuk menjaga kerahasiaan dan keamanan data di flashdisk adalah dengan cara mengunci flashdisk tersebut. Untuk dapat mengunci flashdisk, kita memerlukan bantuan software yaitu usb safeguard.

Untuk menjalankannya, software usbsafeguard ini harus berada atau disimpan di flashdisk. Dengan menggunakan software ini, shobat bisa mengunci flashdisk dengan password. Setelah terkunci maka yang tampak di flashdisk hanyalah software usbsafeguard, selebihnya tidak. Bahkan ketika ada user yang akan menyimpan data atau copy paste ke flasdisk tersebut akan ditolaknya sebelum flashdisk diunlock.

Cara menggunakan software pengunci flashdisk dengan password ini adalah :
  1. Download terlebih dahulu softwarenya pada link dibawah.
  2. Simpan file hasil download tadi di flashdisk, ukuran volumenya adalah 91.5 kb
  3. Sebaiknya sebelum mencoba backup terlebih dahulu data-data anda.
  4. Double klik pada usbsafeguard maka akan muncul Software License agreement (Baca terlebih dahulu aturannya) kemudian beri tanda centang pada Yes, I agree with all terms dan Yes, I have a backup of my data, kemudian klik Continue.

    software license agreement
  5. Muncul peringatan pada proses initialization, ini akan menghapus semua data yang ada, jika belum dibackup, backuplah terlebih dahulu, kemudian klik Yes

    software mengunci flashdisk
  6. Muncul lagi peringatan untuk meyakinkan anda bahwa tetap ingin melanjutkan proses, klik Yes

    mengunci flashdisk dengan password
  7. Maka proses initialization akan berlangsung sampai selesai, dan muncul pemberitahuan initialization telah selesai, klik OK

    Initialization
  8. Muncul jendela usb flash drive unlocked, masukkan password sesuka anda pada kotak yang tersedia kemudian klik Lock maka akan muncul pemberitahuan drive locked.

    Mengunci flashdisk dengan password
  9. Sekarang flashdisk anda hanya akan ada satu file saja yaitu usbsafeguard saja.
  10. Untuk membuka kunci flashdisk tersebut, klik ganda pada usbsafeguard kemudian masukkan password anda dan klik Unlock.
Bagaimana, tertarik menggunakan software ini? Software ini ada dua versi, yaitu versi free dan share. Untuk yang versi free alias gratis hanya dapat digunakan untuk flashdisk dengan kapasitas 2 GB, sedangkan untuk yang pro bisa mencapai terabite. Saya kira yang free pun sudah mencukupi. Bagi shobat yang ingin mencoba atau memiliki software yang free bisa download pada link dibawah ini, Silahkan …..

FREEDOWNLOAD ADOBE PHOTOSHOP CS5 PORTABLE, VISIT HERE !!

26 komentar:

  1. Artikel bermanfaat syahida, mksh ya..
    salam kenal dariku.

    ReplyDelete
  2. apakah dengan memasang password, virus juga tidak masuk?

    ReplyDelete
  3. itu berfungsinya cuma di PC yang ada software-nya itu aja apa software itu ngatur fd-nya biar pake password?

    ReplyDelete
  4. software yang sangat berguna untuk mengamankan flashdisk...
    salam kenal thanks infonya

    ReplyDelete
  5. post ini saya gunakan untuk proteksi flashdisk saya. satu google +1 untuk anda. kunjungi blog saya bro. trims.

    ReplyDelete
  6. udah donlot gan (tengqyu)....tp hanya bisa utk FD max 2 GB aja. Kalo utk FD yg 4 GB ke atas ada gak gan?

    ReplyDelete
  7. mantappp aplikasi n ilmux sangat berguna trimakasih sobat sdh mau berbagi gratis

    ReplyDelete
  8. ira
    sayang fla 2gb smwsdisk saya di atas

    ReplyDelete
  9. klo yang pro dmn gan downloadnya...

    ReplyDelete
  10. Kang, klo buat passwordx per folder ato per file bisa ga' ?
    ?

    ReplyDelete
  11. waw..kalau misalkan nanti lupa paswordnya gmn om?berabe nanti jadinya...

    ReplyDelete
  12. Buaguuuuuuss GAAN. :)

    ReplyDelete
  13. Mantab nih,... jadi ngak sembarang buka FD

    ReplyDelete
  14. bagusan mana dg usb flashdisk lock,...data yg di flash disk tdk bisa terhapus.

    ReplyDelete
  15. kalo buat windows 7 kok gak bisa di instal

    ReplyDelete
  16. Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK JD

    ReplyDelete
  17. Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Software Mengunci Flashdisk Dengan Password - Syahidacomputer >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK JY

    ReplyDelete

 
Top